CURUP-Ketua DPRD Rejang Lebong, Darusamin, Selasa (2/3), mengambil formulir Calon Bupati Rejang Lebong periode 2010-2015 di Tim Kemenangan DPD Hanura Jalan Air Rambai Kecamatan Curup Kota.
Kepada sejumlah wartawan, Darusamin yang sekaligus sebagai kader Golkar mengaku, dirinya mengambil formulir di DPD Hanura terlebih dahulu berpamitan dengan kader Golkar lainnya.
"Sampai saat ini, Partai Golkar belum membuka pendaftaran untuk Calon Bupati periode 2010. Sebagai antisipasi kami mengambil formulir di Hanura, mengingat sebulan lagi pendaftaran Cabup ditutup," tuturnya.
Dilanjutkannya, dirinya serius maju menjadi Bupati Rejang Lebong periode 2010-2015 mendatang, karena pada pemilihan periode lalu dirinya pernah maju dalam Pilkada Rejang Lebong.
Diakuinya, saat ini pihaknya melakukan pendekatan serta membentuk koalisi antar partai. "Bisa jadi dengan adanya pendekatan bersama Partai Hanura nantinya bisa terjadi koalisi, karena tiga partai besar seperti Demokrat, Hanura, dan Golkar belum membuka untuk koalisi," ungkapnya.
Sementara itu, Sekretaris DPC Hanura Rejang lebong, H Agus Setiawan menuturkan, Hanura merupakan partai terbuka bagi masyarakat sekaligus membuka peluang bagi siapa saja yang berkeinginan untuk maju dalam Pemilukada Rejang Lebong.
"Kalau masalah koalisi belum bisa kami pastikan, itu nantinya tergantung unsur pimpinan partai," katanya. (01)
0 komentar