CURUP – Setelah beberapa hari menjalani perawatan tim medis, tersangka perampokan di Desa Air Meles Atas berinisial Ab (30), meninggal dunia, Kamis (10/12), ketika akan dirujuk ke rumah sakit Jambi. Tersangka tewas karena mengalami luka serius di bagian kepala akibat menjadi bulan- bulanan massa.
Kapolres Rejang Lebong AKBP Umar Sahid melalui Kasat Reskrim AKP Jhony Tri Satria didampingi Kanit Jatrantas Ipda Bayu PS membenarkan hal tersebut. Dikatakannya, tersangka meninggal dalam perjalanan menuju RS di Jambi. "Pelaku meninggal dalam perjalanan. Karena kami melihat kondisinya sudah kritis, dan dari RSUD Curup meminta untuk dirujuk ke RS Jambi, tapi akhirnya meninggal terlebih dahulu,” ujarnya.
Untuk diketahui, tersangka sudah tiga hari mendapatkan perawatan tim medis di RSUD Curup, sejak hari Minggu (6/12) malam pukul 22.00 WIB. Namun kondisi kesehatan tersangka semakin memburuk, karena tersangka merupakan saksi kunci aksi perampokan tersebut, petugas pun memilih untuk merujuk tersangka ke RSUD Jambi.
Sementara itu, salah seorang tukang ojek berinisial Pn (40), saat ini masih ditahan di Mapolres Rejang Lebong. Dan pihaknya masih tetap melakukan pemeriksaan meski menurut pengakuannya dirinya tidak tahu menahu tentang peristiwa perampokan tersebut.(01)




0 komentar