CURUP–Sekda Rejang Lebong, H Tarmizi Ushuluddin kepada sejumlah wartawan, Rabu (3/3), mengatakan sekretaris dewan (Sekwan) Rejang Lebong termasuk salah satu pejabat Eselon III bakal dimutasi.
“Jumlah Eselon III yang bakal dimutasi untuk kali ini banyak. Dan tidak menutup kemungkinan di Sekretariat Dewan juga ada yang kena mutasi,” kata Sekda.
Dilanjutkannya, sebagai PNS tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengan pemindahan tugas itu, karena pada prinsipnya PNS sudah bersedia ditempatkan di mana saja di wilayah Indonesia. “Ya harus terima di mana saja ditugasi, tidak perlu grasak-grusuk, lobi sana-sini untuk tidak dipindahkan atau digeser ke posisi lain. PNS yang baik itu adalah PNS yang menerima ditempatkan di mana saja,” jelas Sekda.
Selain itu, kata Sekda, pada setiap SKPD memang harus dirolling agar tercipta penyegaran dalam bekerja. “Kalau segar kan enak kerjanya,” seloroh Sekda.
Dari informasi dihimpun koran ini bahwa pejabat yang bakal dimutasi dari Sekretariat Dewan diantaranya, Plt Sekwan Daswati, Kabag Persidangan Marwan Ampera, Kabag Humas Zen Pinani dan beberapa pejabat lainnya.(01)
0 komentar