Image Hosting

Jalan Transmigrasi dan BLPS

Selasa, 25 Mei 2010

Mulai Dibuka

CURUP-Jalan Desa Kampung Sajad, Kecamatan Bermani Ulu dan Desa Talang Rimbo Simpang Poak Kecamatan Curup tengah menjadi target kegiatan transmigrasi pada program padat karya produktif dan perencanaan KUBE (Kelompok Usaha Bersama) yang dilaksanakan Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Teransmigrasi. Demikian diungkapkan Kepala Dinas Sosnaker Trans Syaihan Masani, Senin (24/5).

Dikatakaya, kegiatan ketransmigrasian berupa pembangunan infrastruktur, program ini juga dilakukan untuk memberikan bantuan lansung pemberdayaan sosial (BLPS). “Bantuan tersebut untuk 50 kelompok tani yang masing-masing memiliki 10 orang anggota di Desa Kampung Sajad, Air Mundu, Air Bening, dan Sumber Rejo. Serta pemberian bantuan KUBE kepada 80 kelompok se-kabupaten Rejang Lebong,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati Rejang Lebong, H Suherman mengatakan, program pemerintah ini diharapkan bisa mendukung berbagai kegiatan penunjang peningkatan perekonomian masyarakat, dengan pembangunan sarana infrastruktur dan bantuan modal kepada kelompok usaha produktif yang ada di Rejang Lebong.(09)

0 komentar

Posting Komentar

Image and video hosting by TinyPic

    ARSIP BERITA