Image Hosting

CURUP-Per-Juni 2011 mendatang, tunjangan guru terdaftar dalam sertifikasi akan dibayarkan.  Hal itu dibenarkan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Rejang Lebong, Sudirman melalui Kabid Dikmen, Ahmad Donal, Kamis (17/2).
Dijelakan, seluruh guru yang telah bersertifikasi dan telah mendapatkan SK Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjamin Mutu Pendidikan (Badan Pengembangan SDMP dan PMP) berjumlah 170 guru untuk Kabupaten Rejang Lebong tahun 2010 dinyatakan telah lulus.
“Tunjangan 170 guru sertifikasi telah mendapat SK Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjamin Mutu Pendidikan (Badan Pengembangan SDMP dan PMP), rencananya akan dibayarkan per Juni 2011,” jelasnya. Dikatakannya, pembayaran untuk guru sertifikasi Kabupaten Rejang lebong dibayarkan tidak merata jumlahnya tetapi sesuai dengan gaji pokok masing-masing guru. Sehingga, lanjut Donal, tunjangan sertifikasi guru itu tergantung gaji pokoknya. “Walaupun golongannya sama tetapi tunjangannya belum tentu sama,” jelasnya.
Ia juga mengatakan sejumlah guru telah terdaftar ada nama-nama guru itu masuk dalam kuota sertifikasi sebelumnya dikirimkan terlebih dahulu ke Badan Pengembangan SDMP dan PMP. Selanjutnya Badan Pengembangan SDMP dan PMP yang mengeluarkan SK.(07)

0 komentar

Posting Komentar

Image and video hosting by TinyPic

    ARSIP BERITA